Kumpulan Pengetahuan Kesehatan

Keutamaan Bersedekah

Bersedekah adalah merupakan salah satu sunnah Rasulullah SAW dari sekian banyak sunnah-sunnah beliau yang harus kita ikuti dan jalani. Harus kita pahami bahwasannya kekayaan akan memberikan keberkahan bila bermanfaat bagi banyak ummat manusia. Karena dengan adanya keberkahan di dalam harta dan rezeki yang sedikit maka salah satu dari keutamaan sedekah dalam harta kita adalah akan bisa terasakan mencukupi. Sebaliknya, tanpa keberkahan rezeki yang meskipun banyak akan terasakan sempit dan menyusahkan.

Hakikat sebenarnya dari sebuah shadaqah walaupun kecil tetapi amat berharga di sisi Allah. Orang yang bakhil dan kikir dengan tidak menyedekahkan sebagian hartanya akan merugi baik dalam kehidupan dunia maupun nanti di akhirat karena tidak ada keberkahan. Jadi, sejatinya orang yang bersedekah adalah untuk kepentingan dirinya. Sebab, menginfakkan (membelanjakan) harta akan memperoleh berkah, dan sebaliknya menahannya adalah celaka. Inilah bagian dari hikmah sedekah.

Keutamaan Sedekah

Berikut beberapa dalil mengenai sedekah dan juga hikmah keutamaan dari bersedekah itu sendiri yaitu :
"Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat-gandakan (pembayarannya oleh Allah) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak." (QS.Al-Hadid:18)

"Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik, maka Allah akan melipatgandakan pembayaran kepadanya dengan kelipatan yang banyak, dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nyalah kamu dikembalikan". (QS. Al-Baqarah: 245)

"Dan apakah (kerugian) yang akan menimpa mereka jika mereka beriman kepada Allah dan hari akhirat, serta mereka mendermakan (sedekah) sebagian dari harta yang telah dikurniakan Allah kepada mereka?" (QS. An-Nisa:39).

Berikut ini adalah beberapa keutamaan dari bersedekah yang kita keluarkan yaitu :

Sedekah Bisa Menghapuskan Dosa Kecil.
Dalilnya adalah hadist Rasulullah SAW yang artinya :"Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api." (HR. Tirmidzi). Tentunya dengan kita juga harus bertaubat atas dosa-dosa yang telah kita lakukan dan tidak mengulangi akan dosa dan kesalahannya tersebut.

Mendapatkan Rahmat Dari Allah.
Salah satu dari kebaikan sedekah di dalam alam akherat nantinya adalah akan menjadi naungan di akhirat saat tidak ada naungan, kecuali naungan Allah. “Sesungguhnya, sedekah itu memadamkan panasnya kubur dan hanyalah seorang Mukmin yang mendapatkan naungan pada hari kiamat nanti dengan sedekahnya.” (HR Thabrani dan Baihaqi).

Bukti Keimanan Seseorang.
Dalil bahwa salah satu bukti keimanan adalah dalil yang berasal dari hadist Rasulullah SAW yang artinya :"Sedekah adalah bukti." (HR. Muslim no.223). Hal ini lebih dijelaskan lebih lanjut oleh Imam Nawawi “Yaitu bukti kebenaran imannya. Oleh karena itu shadaqah dinamakan demikian karena merupakan bukti dari Shidqu Imanihi (kebenaran imannya)”.

Allah Akan Melipatgandakan Pahala Orang Bersedekah.
Dalilnya adalah ayat Al-Qur'an Surat Al-Hadid ayat ke 18 yang tertera di atas point kedua.

Sedekah Bisa Menjadi Jalan Menyembuhkan Penyakit.
Hal ini diterangkan dalam sebuah hadits Rasulullah SAW yang berbunyi : "Obatilah orang-orang sakit dengan sedekah, bentengilah hartamu dengan zakat, dan sesungguhnya zakat itu menolak peristiwa mengerikan dan penyakit." (HR Ad-Dailami dari Ibnu Umar). Dan ini juga merupakan salah satu dari keajaiban sedekah itu sendiri.

Rasulullah mengajari kita untuk bersedekah, membantu sesama supaya Allah yang mencukupi kita. Begitupun ajaran mulia Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bahwa sedekah dalam Islam menjadi benteng dari bala dan musibah, sedekah menjadi obat bagi yang sakit, dan bahkan sedekah menjadikan panjang umur dan juga penahan dari kematian yang buruk.

Itulah beberapa manfaat keutamaan serta sunnah Rasulullah dalam bersedekah yang tentunya sebagai umat Islam kita perlu mencontoh dan meleladani budi pekerti serta akhlaq Rasulullah dalam setiap sendi kehidupan kita baik dalam hubungannya kita sebagai hamba kepada Allah dan hubungan kita dalam bersilaturahmi terhadap sesama manusia.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Yuk DiShare
Label Info Portal :

Informasi Terkait : Keutamaan Bersedekah

2 komentar:

  1. semoga kita sentiasa tidak terlepas dengan amalan yang cukup hebat ganjarannya.

    ReplyDelete
  2. Belajar banyak melalui artikel ini kawan

    ReplyDelete