Proses kelahiran normal tentunya akan selalu menjadi harapan bagi setiap ibu hamil. Karena memang dengan melalui proses melahirkan yang alami serta normal akan membantu juga sang bayi dalam melatih organ-organ tubuhnya yang penting. Dalam hal mempersiapkan kelahiran maka ada hal-hal yang penting diketahui oleh para orang tua. khususnya adalah orang tua yang baru pertama kali akan memiliki anak buah hati mereka berdua.
Hal-hal yang memerlukan perhatian ketika mempersiapkan persalinan / kelahiran anak kita memang harus diperhatikan secara detail dan juga cermat sehingga tidak terlewatkan. Persiapan persalinan ini mencakup dari segi persiapan fisik, mental dan juga dari segi persiapan secara ekonomi (biaya proses persalinan) dan sebagainya.
Kesiapan dari segi fisik dan mental ibu hamil adalah faktor penting pula. Karena dengan kesehatan serta kebugaran fisik yang dimiliki sang ibu hamil akan sangat membantu proses persalinannya nanti. Sedangkan dari sisi seorang ayah, persiapan dalam hal materi juga tidak luput dari perhatian pula.
Berikut beberapa persiapan menjelang persalinan diantaranya yaitu :
- Konsultasikan dengan dokter kandungan atau pun tenaga kesehatan lainnya dalam hal perkiraan kelahiran dan apa-apa yang harus disiapkan dalam menyambut kelahiran anak kita dengan baik. Tentunya hal ini bertitik berat pada hal kesehatan ibu hamil dan juga kesehatan sang janin itu sendiri. Ini juga tips menyiapkan persalinan.
- Persiapan fisik ibu hamil perlu dijaga. Hal ini dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak vitamin dan kandungan gizi yang diperlukan baik itu untuk kesehatan ibu hamil itu sendiri atau pun bagi kesehatan janin yang dikandungnya. Tentunya persiapan dalam hal menjaga kesehatan serta kecukupan gizi ini dilakukan sejak awal dalam kandungan.
- Persiapan secara mental psikologis juga hal penting lainnya yang perlu disiapkan secara matang tatkala menjelang kelahiran anak. Persiapan mental juga merupakan faktor terpenting dalam mempersiapkan kelahiran termasuk di dalamnya dukungan suami. Dalam hal ini meminta suami mendampingi dalam proses persalinan / kelahiran anaknya. Perhatikan hal apa yang bisa membuat ibu hamil menjadi lebih rileks dan tenang bisa dilakukan dengan mendengarkan musik, dengan orang dekat, atau juga dengan cara hipnotis. Kelola kesiapan yang harus ibu hamil lakukan saat terjadi kontraksi, lakukan teknik pernapasan dengan baik, tetap tenang, berpikir positif dan jauhkan dari ketakutan yang tidak penting.
- Banyak mencari sumber pengetahuan yang berkaitan dengan proses kelahiran. Mendekati hari-hari menjelang persalinan tatkala berumur 9 bulan kehamilan maka sang ibu akan banyak pula memerlukan info seputar bayi khususnya yang baru pertama kali melahirkan. Oleh karena itu, ibu bisa membeli dan membaca buku yang berisi informasi seputar bayi,seputar melahirkan normal, seputar perawatan bayi dan sejenisnya selain itu juga bisa dengan menanyakan pengalaman ibu-ibu hamil lainnya yang berpengalaman.
- Berdoa. Hal yang paling penting dari kesemuanya ini adalah dengan banyak berdoa agar proses persalinannya dapat berjalan dengan lancar dan kesehatan terjaga baik bagi ibu maupun bagi sang bayi itu sendiri.
saya juga sedang mempersiapkan kelahiran anak kedua sobat
ReplyDeletemudahan perkongsian ini dapat dimanfaatkan ibu2 hamil dan juga sebagai pengetahuan
ReplyDelete